Bagi anda pemula yang ingin berlangganan, pasti sedikit kebingungan dengan beberapa istilah yang ditampilkan pada website penyedia layanan VPS. berikut ini saya share sedikit beberapa istilah tersebut
resource dalam bahasa indonesia artinya adalah sumber daya. hal yang dimaksud adalah CPU, Memory, dan lain-lain
Guaranteed RAM adalah ukuran RAM yang secara eksklusif dialokasikan untuk VPS anda dan dapat digunakan kapan VPS membutuhkan itu.
Burstable memory pada dasarnya berarti RAM tambahan yang dapat sementara ditambahkan ke VPS yang mengalam kasus kekurangan RAM. Kelemahan utama dari teknologi Burstable memory adalah bahwa resource yang digunakan diambil dari Node server VPS dan dapat digunakan oleh VPS lainnya yang berada pada satu mesin node server dengan VPS anda (bukan Guaranteed RAM). ini tergantung pada tiap provider, berapa maksimal VPS yang di aktifkan pada 1 Node server. jangan terlalu pedulikan ini, karena kemungkinan crash pasti ada.
SWAP adalah partisi hard disk yang dapat digunakan untuk penyimpanan data ketika sistem kehabisan memory fisik. Biasanya SWAP digunakan oleh aplikasi kurang aktif. Untuk VPS Xen batas SWAP adalah sama dengan ukuran Guaranteed RAM.
dengan kata lain, Apabila memory utama pada VPS ataupun komputer yang menggunakan linux sudah hampir habis, maka resource tambahan akan diambilkan dari memroy virtual (Swap) tersebut
vSWAP adalah ukuran RAM tambahan yang merupakan bagian dari resource RAM fisik. RAM ini dapat dialokasikan untuk VPS jika ada jumlah yang cukup RAM bebas pada server node.
vSwap hanya terdapat pada kernel OpenVZ berbasis RHEL6, dimana memiliki fitur manajemen memori yang lebih baik untuk sistem pada node VPS
KVM adalah singkatan dari Kernel-Based Virtual Machine yang merupakan salah satu teknologi virtualisasi (hypervisor) yang dikembangkan oleh Linux. KVM merupakan sebuah solusi untuk melakukan virtualisasi pada Linux dengan perangkat keras type x86 (64-bit).
Xen atau XenServer adalah virtualization platform dari citrix, untuk mengoptimalkan Windows dan linux virtual server, dimana semuanya memerlukan kemampuan membuat dan memanajemen sebuah virtual infrastruktur.
virtualisasi ini dikembangkan di University of Cambridge. Dibuat dengan tujuan untuk menjalankan sampai dengan seratus sistem operasi ber-fitur penuh (full featured OS) di hanya satu komputer. Virtualisasi Xen menggunakan teknologi paravirtualisasi menyediakan isolasi yang aman, pengatur sumberdaya, garansi untuk QOS (quality of services) dan live migration untuk sebuah mesin virtual.
OpenVZ adalah adalah sebuah platform virtualisasi berbasis Linux dan berdasarkan Linux Kernel. OpenVZ memungkinkan sebuah server fisik untuk menjalankan beberapa contoh sistem operasi terpencil dikenal sebagai kontainer.
atau lebih lengkapnya anda bisa melihat pada link ini
Cloud sering digunakan sebagai pemanfaatan komputasi, baik itu hardware ataupun software. Pada dasarnya cloud computing adalah pemanfaatan teknologi komputer berbasis internet yang biasanya diwujudkan dalam bentuk layanan yang dapat diakses melalui internet. Cloud Computing menurut Wikipedia yang juga sebut dengan istilah komputasi awan (cloud computing) adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer dan pengembangan berbasis Internet. Untuk melengkapi apa itu arti cloud computing
droplet adalah sebutan untuk sebuah VPS yang telah disetup/ di install dengan OS dan software pendukung. Keuntungan jika menggunakan DigitalOcean adalah kita dapat melakukan clonning terhadap vps kita kapanpun kita mau dan menyimpannya seperti screenshot di account anda (bukan di server VPS). Ini memudahkan jika sewaktu sistem crash dan data hangus kita tidak perlu setup dari awal.
SSD adalah singkatan dari Solid-state drive. SSD adalah media penyimpanan data layaknya hardisk atau memori card, namum memiliki kecepatan dan kualitas yang lebih baik jika dibanding dengan hardisk biasa.
Demikian sedikit penjelasan saya, jika ada yang ingin ditanyakan atau kurang jelas
silahkan komentar 🙂
Lihin
September 11, 2014Terus cara clonning nya gimana ?
ArieL FX
September 11, 2014apa yg mau di clonning om?
E-Padi
February 23, 2016Artikelnya sangat bermanfaat dan bisa menjadi pencerahan informasi untuk pembaca dan provider hosting. Bisa jg jadi rujukan provider hosting untuk menghemat waktu dalam menjawab pertanyaan2 dari client.
ArieL FX
February 23, 2016sama2, semoga membantu